Grup Qosidah Ikatan Istri Karyawan Semen Indonesia (IIKSMI) didapuk sebagai pengisi acara pada penutupan kegiatan Maulid Fair Gresik 2017 yang diselenggarakan di Masjid Agung Maulana Malik Ibrahim, Rabu (22/11). Membawakan lagu-lagu bernuasa islami, Grup Qosidah yang berangggotakan istri karyawan Semen Indonesia ini tampil memukau di atas panggung.
Grup Qosidah yang berdiri pada tahun 2013 ini tercatat beberapa kali tampil dalam berbagai kegiatan baik di lingkungan Semen Indonesia maupun kegiatan lain di luar perusahan. Berdirinya grup qasidah IIKSMI ini menjadi wadah kreasi bagi istri karyawan Semen Indonesia.”Terinspirasi dari kota Gresik yang merupakan kota santri grup qosidah ini didirikan. Kegiatan kami bernuansa positif, tak hanya seni juga sekaligus dakwah karena konten lagu yang kami bawakan juga bernilai religi,”Ujar Alya Agus Winarto Putrajaka.
Berbagai kegiatan dan prestasi yang pernah diikuti grup qosidah IIKSMI diantaranya, Mewakili Kodim Gresik dalam rangka HUT TNI di Jembatan Merah Plaza Surabaya tahun 2013. Juara II dalam Festival Seni Musik Qasidah dan Rebana Tradisional Se Kabupaten Gresik tahun 2014;Icon Jimbe terbaik Se Kabupaten Gresik; Pengisi acara di Milad LPPIQ Se Jawa Timur tahun 2017;Pengisi acara Gita Nurani di TVRI.Ujar Alya Agus Winarto Putrajaka. (har)